Kamis, 22 Mei 2008

PROFIL TOKOH SRAGEN

PROFIL TOKOH SRAGEN
Nama : Sekda Sragen, KUSHARDJONO
Alamat : Jln. Arimbi No 4 Taman Asri, Sragen


Dengan latar belakang pengalaman di bidang kepemerintahan yang sangat komplit, KUSHARDJONO mampu memangku jabatan sebagai Sekretaris daerah dengan memberikan pemikiran-pemikiran baru dalam mendukung Bupati dan seluruh pegawai. Sebelumnya, Pak Kus sapaan akrabnya, pernah beberapa kali menjabat sebagai camat, kemudian menjadi Kepala Bagian Keuangan, Pembantu Bupati, Kepala Itwilkab, Kepala Dinas P & K, serta Kepala BPKD di Setda Sragen, kini menjabat sebagai Sekda Sragen, TMT 11-08-2004 dengan Pangkat Pembina Utama Madya (IV/D) dan selalu siap memberikan andil serta berperan dalam Reformasi Birokrasi di Sragen.

Pemikiran-pemikiran utama yang dikemukakan oleh beliau adalah PRINSIP KERJA PEGAWAI 5K. Meliputi KOMITMEN berupa Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran; KONSEPTUAL berupa perencanaan, pelaksanaan, target, output dan outcome; KONTINYU berupa Kesinambungan, tahapan, dan keteraturan; KONSISTEN berupa Ketaatan, Kedisiplinan, dan Ketertiban; Serta KONSEKUEN yaitu tanggung jawab, Tanggung gugat, hak dan kewajiban. 5 Prinsip tersebut dipegang teguh oleh Pak Kus, dan selalu beliau tekankan kepada seluruh pegawai guna mewujudkan pegawai yang baik, cerdas, dan santun.
Bapak dari 2 orang orang putera dan suami dari Dra. Endang Lestari, MM ini memang dikenal sangat sabar dan perhatian, baik pada keharmonisan keluarganya maupun keharmonisan keluarga besar jajaran pegawai Kabupaten Sragen. Beliau juga menekankan bahwa kemajuan bangsa maupun daerah dipengaruhi oleh mindset masyarakatnya. Dalam pemikirannya, Hakekat Manusia adalah makhluk biologis, sosial, politik, intelektual, emosional, spiritual, dan makhluk Ilahi. Dan ketujuh aspek tersebut tidak dapat dipisahkan.
Selain kesibukannya di Setda Sragen, Pak Kus mempunyai hobi membaca buku dan juga penggemar Jeep berikut memodifikasinya. Wah, asyik benar ya, bapak sekda kita ini, hobi uniknya ini semakil lengkap dengan ditemani Sapo tahu dan Rujak Cingur yang merupakan santapan kegemarannya. (f-pde)

Sumber / Foto : Sekpri Sekda

Tidak ada komentar: